Kamis, 28 April 2011

Magdeburg Water Bridge, Kemegahan Sungai di Atas Sungai


Jembatan air Magdeburg adalah saluran air navigasi di Jerman yang menghubungkan Kanal Elbe-Havel ke kanal Mittelland dan memungkinkan kapal untuk menyeberang di atas Sungai Elbe setinggi 918 meter. Jembatan air Magdeburg adalah saluran air navigasi terpanjang di dunia.


Kanal Elbe-Havel dan kanal Mittelland sebelumnya bertemu di dekat Magdeburg tetapi di sisi berlawanan dari Elbe. Kapal dari Kanal Elbe-Havel menuju kanal Mittelland sebelumnya harus menempuh jalan memutar sepanjang 12 kilometer, turun dari Terusan Mittelland melalui lift air raksasa Rothensee untuk mengangkat perahu menuju Elbe, kemudian berlayar melawan arus.

Sebelum memasuki Kanal Elbe-Havel harus melalui Niegripp Lock. Kadar air surut di Elbe sering membuat kapal yang sarat muatan kargo tidak dapat melakukan penyeberangan ini, dan hal ini memakan waktu lebih lama untuk bongkar muat kapal.

Pembangunan saluran air ini dimulai sejak tahun 1930 namun karena adanya Perang Dunia 2 dan pembagian berikutnya dari Jerman, pekerjaan ditunda sampai 1997. Saluran air itu akhirnya selesai dan dibuka untuk umum pada tahun 2003.

Subhanallah, kata yang hanya bisa terucap olehku. "Maha Besar Allah"

INDONESIAN OPEN 2011

Kompetisi tahunan skala nasional kembali akan dilaksanakan. Setelah diadakan Indonesian Open 2009, kemudian ditahun berikutnya Indonesian Championship 2010. Tahun ini akan diselenggarakan Indonesian Open 2011, akan berlangsung di Ibu Kota Jakarta, tanggal 22-24 Juli 2011. Tempat penyelenggaraan akan diumumkan kemudian.
Informasi lengkap dapat diperoleh dari website Indonesian Open 2011, atau dengan follow twitter Indonesian Open 2011.

Minggu, 10 April 2011

Megaminx (Speed Solving) [Rubik's Cube Style Puzzle]


Megaminx (Speed Solving)
Description:
This NEW version of one of my best selling puzzles is staggeringly good quality! It has a superb movement and comes pre-lubed. It is a really tight, robust puzzle, so there will be no popped pieces unless you really try to force it. The stickers are made from thick lexan plastic, so they are very long lasting and have great grip.
The 12-sided Megaminx is one of the most sought after of puzzles. This is especially true of this puzzle, the much sought after 12-colour version (many puzzles are only 6-colours). The Megaminx is probably the most aesthetically pleasing of all of the sequential movement puzzles. The Megaminx is slightly larger than a standard Rubik's Cube.
Adjusting:
The puzzle requires no adjusting as the default setting is absolutely excellent.
Size:
The approximate dimensions of the puzzle are 6.5cm3.
Packaging:
The Megaminx comes in a plain white cardboard box wrapped in bubble wrap to provide protection during transit.
Weight:
Approximately 0.2 Kg


 








Sabtu, 09 April 2011

Yogyakarta, Kota Dengan Tata Letak Terbaik Di Dunia

Kota Yogyakarta yang dibangun pada tahun 1755, bersamaan dengan dibangunnya Kerajaan Ngayogyakarta Hadiningrat oleh Sri Sultan Hamengku Buwono I di Hutan Beringin, berada di kawasan antara sungai Winongo dan sungai Code. Disuatu kawasan yang sangat strategis untuk segi pertahanan keamanan pada waktu itu. Namun kalau kita amati secara lebih mendalam , ada satu hal yang membuat kita lebih takjub lagi, yaitu tentang tata letak kotanya. Sebab tata letak kota Jogja adalah tata letak kota yang terbaik di dunia!!! Betapa tidak, bila kita lihat tata letak jogja yang dibangun dari arah selatan yaitu panggung krapyak kearah utara sampai dengan tugu sangatlah tertata sekali serta mengandung banyak falsafah; padahal blueprint tata letak kota tersebut dibuat pada zaman dimana dinegara kita belum semaju saat ini.
Bagi anda yang belum mengetahui dimana letak kehebatan tata kota jogja, inilah detail urutan bangunan beserta falsafahnya :
1.Krapyak adalah gambaran asal roh-roh. Di sebelah utaranya terletak kampong Mijen, berasal dari perkataan Wiji (benih), jalan lurus ke utara, dikanan kiri dihiasi pohon Asem dan Tanjung, menggambarkan kehidupan sang anak yang lurus, bebas dari rasa sedih dan cemas, rupanya nengsemake serta di sanjung-sanjung (tanjung) selalu.

2.Plengkung Nirbaya ( Plengkung Gading ), Plengkung ini menggambarkan periode sang anak menginjak dari masa kanak-kanak ke masa pra puber. Dimana sifatnya masih nengsemake ( pohon asem) dan suka menghias diri (nata sinom). Sinom merupakan daun asem yang masih muda.
3.Alun-alun selatan. Disini terdapapat dua pohon beringin yang disebut Wok. Wok berasal dari kata brewok. Dua pohon beringin ditengah-tengah alun-alun ini menggambarkan bahagian badan yang paling rahasia, oleh karena itu diberi pagar batu. Disekitar alun-alun inin terdapat lima buah jalan yang bersatu satu sama lain, menunjukkan pancaindra. Tanah berpasir artinya belum teratur lepas satu sama lain. Apa yang ditangkap belum teratur oleh pancaindra. Keliling alun-alun ditanami pohon Kweni dan Pakel artinya sang anak sudah wani (berani karena sudah akil balig)
4.Sitihinggil, arti harafiahnya tanah yang ditinggikan. Disini terdapat sebuah tratag atau tempat istirahat beratap anyaman bambu. Kanan kiri tumbuh pohon gayam dengan daun-daunnya yang rindang serta bunga-bunganya harum wangi. Siapa saja yang berteduh dibawah tratag ini akan merasa aman, tenteram senang dan bahagia. Menggambarkan rasa pemuda-pemudi yang sedang di rindu asmara. Konsep lain dengan esensi sama disampaikan bahwa Sitihinggil terdapat dua bangunan untuk penjagaan abdi dalem Gandheng=penghubung=penggandeng. Nama depan hamba (abdi) ini adalah Duto dan Jiwo, dengan maksud andudut Jiwa = Jiwanya ditarik bersamaan antara laki-laki dan perempuan menyalakan api percintaan.
5.Halaman kemandungan, menggambarkan benih dalam kandungan sang ibu.

6.Regol Gadung mlati sampai kemagangan merupakan jalan yang sempit kemudian melebar dan terang benderang. Suatu gambaran Anatomis kelahiran sang bayi. Disekeliling bangunan Siti Inggil (Sasana Inggil) ini terdapat jalan yang menuju ke halaaman Kemagangan. Jalan di kiri kanan ini disebut Pamengkang. Pamengkang berasal dari Mekangkang, posisi kaki yang berjauhan satu sama lain. Posisi ini menunjukkan keadaan seorang ibu yang akan melahirkan . disini bayi kemudian magang (kemagangan) menjadi calon manusia yang sesungguhnya.


7.Bangsal Mangun-Tur-Tangkil, sebuah bangsal kecil yang terletak di tratag Sitihinggil. Jadi sebuah bangsal di dalam bangsal yang mempunyai arti bahwa di dalam badan kita (wadag) ada roh atau jiwa. Manguntur Tangkil berarti tempat yang tinggi untuk anangkil, yaitu menghadap Tuhan Yang Maha Kuasa dengan cara mengeheningkan cipta atau bersemedi. Di belakang bangsal ini terdapat sebuah bangsal lagi yang disebut bangsal Witono, yang mengandung arti wiwit ono (mulailah), merupakan awal kegiatan spiritual manusia mendekatkan diri dengan Tuhan.
8.Tarub Hagung, merupakan bangunan 4 tiang dari pilar yang mempunyai bentuk empat persegi. Arfti bangunan ini adalah : siapa yang gemar semedi sujud kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, berada selalu dalam keagungan.

9.Pagelaran, yang berasal dari kata Pagel = pagol = pager = batas dan aran =nama. Dimana habislah perbedaan manusia baik laki-laki maupun perempuan, terutama di hadapan Tuhan. Sehingga semua kalangan di dalam kraton menggunakan bahasa sama yaitu kramma inggil yang dirubah, yang disebut bahasa bagongan.


10.Alun-alun utara (lor) menggambarkan suasana nglangut, suasana sepi, suasana hati kita dalam samadi. Pohon beringin di tengah alun-alun menggambarkan suasana seakan-akan kita terpisah dari diri sendiri. Mikrokosmos bersatu dalam makrokosmos. Simpang empat sebelah utara menunjukkan godaan dalam semedi. Apakah kita jalan lurus (Siratal Mustaqim) atau menyimpang kekanan-kekiri.

11.Pasar Beringharjo, pusat godaan setelah kita mengambil jalan lurus berupa godaan akan wanita cantik, makanan yang lezat serta barang-barang mewah.

12.Kepatihan, lambing godaan akan kedudukan atau kepangkatan.
13.Sampailah kita pada Tugu, symbol tempat Alif Mutakaliman Wachid, bersatunya kawula lan Gusti bersatunya hamba dan Tuhan

10 Game Paling Dilarang Di Dunia

Sekarang ini video game dikembangkan untuk menjawab kebutuhan manusia akan hiburan. Tapi, tak jarang video game justru memicu kontroversi, bahkan terpaksa sejumlah negara melarang peredaran sebuah video game. Alasan pelarangan video game bermacam-macam, mulai dari konten berisi kekerasan hingga dianggap mempromosikan perjudian.

10.pokemon:
game seri pokemon dilarang di arab saudi. Penyebab pelarangan tersebut karena permainan kartu ini diangga mempromosikan perjudian.pada tahun 2001, semua produk dari franchise pokemon dilarang karena juga terkait dengan zionisme dan intoleransi keagamaan lainnya. Game tersebut diklaim memuat fitur salib, dan "the star of david" lambang negara israel.

9.carmageddon:
pada tahun 1997, carmageddon dinilai telah menyimpang di mana menampilkan gambar-gambar kekerasan yang berlebihan. Fantasi-fantasi kekerasan yang dimunculkan membuat game ini dilarang di brasil, jerman dan inggris,

8.football manager 2005:

game bertema sepakbola ini dilarang di china pada 2005. Pemerintah republik rakyat china mengklaim permainan inimelanggar uu china karena memuat konten berbahaya bagi kedaulatan china dan integritas teritorial. Pasalnya di game ini, fm 2005 memasukan tibet dan taiwan sebagai negara terpisah dari china.

7.mortal kombat:
brazil dan jerman melarang perdaran game ini karena game pertarungan tersebut kerap menampilkan darah berlebihan. Sejak tahun 1992, seri mortal kombat telah membawa kontroversi untuk game. Bahkan entertainment software rating board (esrb) akhirnya mengharuskan semua permainan video untuk dinilai dan diberi label peringatan pada kemasan game.

6.left 4 dead 2:
pemerintah australia dan jerman melarang game ini karena tak memberikan label peringatan agar game tersebut hanya dimainkan orang dewasa berusia 18 tahun ke atas. Gambar-gambar yang dimunculkan seringkali berlebihan, sebut saja zombie, pemotongan, detai luka dan tumpukan mayat.

5.bully (canis canem):
dilarang di brazil, inggris dan amerika serikat. Game ini dianggap mengajak anak-anak sekolah untuk berbuat keonaran di sekolah dan dianggap dapat merusak moral generasi muda.

4.grand theft auto:

game ini dilarang di australia dan as dan selalu menjadi kontroversi. Meski game ini cukup canggih dengan menggunakan perspektif google maps, tema inti dari game ini dianggap mengajarkan perampokan, kekerasan dan narkoba. Bahkan dalam seri gta: San andreas, fitur game ini menghadirkan sebuah game mini yang bertajuk hot coffee. Dalam game mini itu terdapat adegan antara dua karakter game yang sedang melakukan hubungan seksual. Sontak, tim sensor game langsung me-rating game tersebut.

3.call of duty:
dilarang di arab saudi, uni emirat arab, rusia dan kuba. Game perang seperti call of duty ini dianggap telah melencengkan sejarah karena lokasi dan waktu yang digunakan dalam tema perang biasanya diambil ketika zaman peperangan di suatu negara. Seri call of duty yang paling menuai kontroversi adalah modern warfare 2 dan black ops. Namun begitu, keduanya malah menuai untung yang cukup besar dari larisnya penjualan software game tersebut.

2.postal
postal, game yang mengusung genre 'first-person shooter' menampilak sejumlah adegan yang mengerikan. Gamer diajak untuk menembaki sejumlah pekerja dan warga sipil yang dikisahkan sedang 'mengamuk' di sebuah wilayah berlatar belakang irlandia. Digamarkan warga sipil dan pemberontak sedang menggenjot produksi obat terlarang untuk keperluan terorisme. Teroris game ini dilarang di 13 negara termasuk australia, selandia baru dan swedia.

1.manhunt:
Pada 2008 Manhunt 2 dilarang beredar karena konten sadisme yang ditampilkannya. Rockstar selaku pengembang sempat merilis versi revisinya, namun, tetap dilarang. Diperjualbelikan. Jauh sebelumnya, padda 2004, manhunt pertama menjadi berita utama koran-koran Inggris menyusul tewasnya seorang siswa 14 tahun akibat ditikam dan dipukul di leicester, kota Inggris tengah timur. Orang tua korban merasa yakin pembunuhnya memperoleh ilham dari game itu, kendatipun polisi dan pengacara menjelaskan tak ada bukti game itu memainkan peran dalam pembunuhan tersebut. Game ini dilarang di tujuh negara, termasuk Jerman, Inggris dan Irlandia.

Jumat, 08 April 2011

6 Situs di Asia Pasifik Yang Baru Saja Ditetapkan Sebagai Warisan Dunia


Baru-baru ini UNESCO kembali merilis daftar Situs Warisan Dunia terbaru. Dari 15 situs yang baru dinobatkan sebagai warisan dunia tersebut, enam di antaranya berada di wilayah Asia Pasifik yang jaraknya tidak jauh dengan Indonesia.

Setiap tahun, Organisasi Pendidikan, Ilmu Pengetahuan, dan Kebudayaan PBB (UNESCO), mengumumkan berbagai tempat baru di dunia yang termasuk ke dalam daftar Situs Warisan Dunia (World Heritage Sites). Program yang dimulai sejak 16 November 1972 itu bertujuan untuk mendata, menamakan, dan melestarikan tempat-tempat yang sangat penting agar dapat menjadi warisan dunia serta dapat dinikmati generasi yang akan datang.


Inilah keenam Situs Warisan Dunia di Asia Pasifik tersebut.


1. Penjara Koloni Inggris di Australia

Kerajaan Inggris membangun ribuan penjara di Australia sepanjang abad 18 dan 19. UNESCO menetapkan 11 di antaranya sebagai Situs Warisan Dunia yang lokasinya tersebar di Sydney, Tasmania, Norfolk Island, dan Fremantle. Penjara-penjara itu digunakan untuk menahan ribuan orang Eropa yang dijatuhi hukuman oleh pemerintah Inggris. UNESCO memilihnya sebagai salah satu Situs Warisan Dunia sebagai monumen pemindahan narapidana dalam jumlah besar yang sekaligus menandakan ekspansi kolonial Eropa.

2. Monumen Bersejarah Dengfeng di China


Terletak di kaki Gunung Songshang di Provinsi Henan, China, terdapat delapan gugusan bangunan dan situs kuno yang berada di area seluas 40 kilometer persegi. Dari 13 struktur bangunan dan situs tersebut, di antaranya adalah Kuil Shaolin, tempat lahirnya Buddhisme Zen dan kungfu; Akademi Songyang, salah satu pusat pembelajaran tertua di China; dan kuil Songyue, tempat berdirnya pagoda bata tertua di China. Seluruh bangunan dan situs yang ada di wilayah itu merefleksikan beragam cara dalam mempersepsikan pusat langit dan Bumi serta kekuatan gunung sebagai pusat kebaktian agama.

3. Observatorium Kuno di India


Jantar Mantar di Jaipur, India merupakan observatorium terbesar dan tertua yang dibangun pada awal abad ke-18. Seluruh bangunan terbuat dari batu lokal dan marmer yang masih terjaga dengan baik hingga saat ini. Bangunan ini dirancang dengan menerapkan inovasi arsitektural dan instrumental agar dapat digunakan untuk mengamati posisi astronomis benda-benda langit dengan mata telanjang. Hal yang menarik adalah Samrat Yantra, jam matahari setinggi 27 meter masih memiliki tingkat akurasi hingga dua detik.

4. Desa Hahoe dan Yangdong di Korea Selatan


Dibangun pada abad 14-15, Desa Hahoe dan Yangdong yang berada di Provinsi Gyeongsang Utara, dinobatkan sebagai wakil utama budaya klan bersejarah di Korea. Di kedua desa tersebut, rumah-rumah kaum aristokrat yang tertata dengan baik masih terjaga kondisinya hingga saat ini. Selain itu, terdapat pula akademi-akademi yang mencerminkan budaya Konfusius dari Dinasti Joseon. Lokasinya yang dikelilingi gunung-gunung, padang rumput dan sungai, telah menginspirasi banyak penyair dari abad ke-17 dan 18.

5. Dataran Tinggi di Sri Lanka


Kawasan ini dipilih UNESCO karena nilai ekologisnya. Hutan di pegunungan ini memiliki kekayaan flora dan fauna yang beberapa di antaranya terancam punah seperti langur (monyet kecil) berwajah ungu, leopard Sri Lanka, dan loris Daratan Horton. Daerah pegunungan yang meliputi tiga kawasan yang dilindungi tersebut juga memiliki ekosistem yang unik. Pohon-pohonnya yang melingkar dan "cebol" berbeda dari ketinggian pepohonan di hutan dataran rendah di daerah sekitarnya.

6. Benteng Kerajaan Thang Long di Vietnam

Benteng ini dibangun pada abad 11 oleh dinasti Ly Viet di atas reruntuhan benteng China yang dibangun pada abad ke-7 di atas daratan yang dikeringkan dari delta Sungai Merah di Hanoi, Vietnam. Benteng ini menjadi pusat kekuasaan politik di wilayah tersebut selama 13 abad. Bangunan tersebut merefleksikan budaya Asia Tenggara yang unik dan spesifik di daerah lembah Sungai Merah dengan pengaruh persilangan budaya yang kuat dari China di utara dan Kerjaan Kuno Champa di selatan.

10 Barang Kreatif Terinspirasi Dari Rubik

Permainan puzzle kubus rubik diciptakan pada tahun 1974 oleh pematung Hungaria dan profesor arsitektur, Ernő Rubik. Awalnya, puzzle ini disebut 'Magic Cube'. Dibawah ini adalah barang - barang dibuat terinspirasi dari puzzle kubus rubik.

1. Sepatu (NIKE) 
 Terinspirasi oleh kubus rubik, Nike pun membuat sepatu Rubik's Cube Nike Blazer. 
2. Lampu Rubik  
 Dibuat oleh Eric Pautz, ini merupakan salah satu variasi untuk menambah hasil buatan sebelumnya. Lampu ini bersinar dengan pola warna-warni banyak sesuai dengan warna kubus rubik.
3. Buku Kubus Rubik


Asesoris meja yang menyenangkan untuk penggemar kubus rubik.

4. Lemari Mini Rubik
Hasil rancangan Umberto Dattola (Italia)

5. Rubik Tempat Garam Dan Lada.

6. USB Flash Disk Rubik

7. Jam Kubus

Dengan layar 3 inchi. Juga menunjukkan jam, tanggal, suhu ruangan, dan ada fungsi alarm juga.

8. Tas Rubik
Terbuat dari kain berwarna cerah lengkap dengan rantai gaya.

9. Kubus keyboard Sudoku

10. Cangkir Kubus Rubik

Competition Guide


How to Run a Successful Rubik's Cube Competition

GETTING STARTED
  • Verify that there are enough interested cubers to attend the competition.
    A good competition should have a minimum of twenty competitors, but more is better. If you are not sure that you can have this many attend, you should probably just have an unofficial competiiton.
  • Choose a weekend that you and most of the interested cubers are free.
    If you are not availabe for a certain date, then that is obviously a poor choice. However, if most of the interested cubers are not available for the date you choose, you will have a low turnout. You should try to find a balance between your availability and the availability of your competitors.
  • Find an appropriate venue and make sure that you can use it for the competition.
    A good venue will have a large competition area and an area for the spectators to watch. The lighting of the venue must also be very good so the competitors are not distracted or affected by it. See the WCA regulations for more details about choosing a venue.
  • Make sure that a WCA delegate can attend the competition.
    All official competitions must have a WCA Board member or delegate attending. The WCA delegate must be a trusted individual by the WCA to ensure that the competition runs smoothly and that all rules are enforced.
  • Contact the WCA Board for permission to host a competition.
    E-mail the WCA Board with your idea and tell them about the competition. Be sure to include details about how many people you expect, what the entrance fee would be, where the competition will take place, and who the WCA delegate could be.
ONCE YOU HAVE PERMISSION
  • Contact the venue again and finalize the details with them.
    Make sure you guarantee that you have whatever space you chose reserved and that they know what will be going on.
  • Make a schedule of events based on when you will have the venue.
    Time all events accordingly. If you will have a large number of comeptitors, you will have to make your events longer. Remember that some puzzles, such as 4x4x4 and 5x5x5, take a long time if you will have slower competitors attending, so you may want to have only one round or a combined final.
  • Setup a webpage with the information and registration instructions.
    Be sure to include all information about the date, events, schedule, venue, directions, WCA delegate, and anything else that may be relevant. Also, let the competitors know how they can pre-register for the competition so that you can plan better. It may also be helpful to include a list of hotels in the area, especially for competitions that are more than one day or that will have competitors that had to travel.
  • Contact the WCA Board and give the appropriate information for announcement.
    When you e-mail the WCA Board this time, let them know that everything is taken care of and give them all necessary information that they need to announce the competition officially.
BEFORE THE COMPETITION
  • Announce the competition to the community through the Yahoo! Group.
    Remember that many speedcubers do not check speedcubing.com regularly, so it would be a good idea to also announce the competition to the speedsolvingrubikscube Yahoo! group
  • Contact media organizations for additional publicity.
    Many newspapers or local news stations may be interested in your event. Contact a large number of media groups to get the word out and a few may come to your event.
  • Setup the Excel worksheet (available from Ron).
    Make sure you (or somebody who will be available at the competition) is familiar with Microsoft Excel to setup the competition worksheet. You may want to add the names of anybody who preregistered and add the appropriate sheets for the events you will be holding.
  • Print registration and competition sheets.
    You will need these sheets before and during the competition, so do not wait until the last minute to print them. More information about these is available below.
  • Obtain prizes for the winners.
    The WCA regulations state that winners should receive a prize for winning. At a minimum you should offer certificates, but trophies, puzzles, tiles, or other prizes would be ideal.
  • Print the scrambles ahead of time.
    The scrambles are important, so they should be printed early and placed in a sealed envelope. You may have to generate the scrambles yourself using the scramblers on the WCA page, or they may be sent to you. Either way, this should be taken care of early enough to avoid the possibility of a competition without scrambles.
AT THE COMPETITION
  • Set-up early.
    It is important to arrive at the venue early to setup so that the competition starts on time. If you fall behind schedule early in the day, it will be very difficult to stick to the original schedule and you may have to eliminate events.
  • Make sure there are judges/scramblers available.
    If you do not have judges and scramblers working at all times, the competition will be delayed. If this happens, it will be difficult to maintain the schedule or even continue with the competition.
  • Make sure somebody is available for data entry at all times.
    In order to calculate the averages in a timely manner to determine winners and round advancements, times should be entered into the Excel worksheet as they happen. This will also allow you to send the results to the WCA Board as soon as the competition is over.
  • Enforce all rules.
    Enforcing all rules of the competition is very important. If rules are broken, the integrity of the competition is at risk and all results may have to be nullified. Therefore, it is important to be knowledgeable about all rules and regulations established by the WCA.
  • Have a copy of the regulations handy.
    In case of a discrepancy, it is essential to have a copy of the WCA regulations available to determine the outcome of the situation. The WCA delegate should know all of these rules.
  • Make the competition unique.
    Having something unique to your competition, such as special guests or events, will attract more cubers and make it more fun.


by Bob Burton's site

Blindfolded Solving

Blindfolded Solving (sering disingkat dengan BLD)adalah cara menyelesaikan Rubik dengan mata tertutup. Dalam menyelesaikan dengan tertutup, kontestan mememorisasi/mengingat posisi warna Rubik yang teracak dengan mata terbuka, dan kemudian ditutup matanya sebelum menyelesaikan Rubik. Waktu mulai dihitung sejak cuber melihat rubiknya dan melakukan memorisasi. rekor resmi dunia saat ini untuk 3x3x3 BLD adalah

Gabriel Alejandro Orozco Casillas dengan catatan waktu 30.90 asal Mexico

Selama waktu penyesaian, peserta menggunakan penutup mata / blindfold dan seorang juri memegang sehelai kertas di bawah hidung peserta. Hal ini bertujuan agar peserta tidak dapat mengintip di bawah celah blindfold dan hidungnya.

Untuk mempelajari metode BLD ini, kalian dapat masuk ke link di samping Blindfolded solving

 

Tentang Blog

Halo semua,,
Selamat datang di Blog saya. Hhehe. . .blog ini sebenernya saya buat buat nampung semua hal yang ingin saya share, ^_^

Sebenernya saya tuh orang awam di dunia blogging,tapi masa' abg ga ngeblog. :D Disini saya ingin share ketrampilan saya memainkan sebuah permainan sederhana, yang kini sangat ngetren di Indonesia, yaitu "Rubik's Cube." haha. . . .

SEJARAH RUBIK'S CUBE
Kalian pasti udah pada taukan apa itu Rubik's Cube??? Yup,, benar sekali, ini adalah permainan puzzle mekanik berbentuk kubus yang memiliki enam warna pada setiap sisinya. Permainan ini ditemukan oleh Prof. Erno Rubik, seorang arsitek dan pemahat asal Hungaria pada tahun 1974. Dengan segera, Rubik's cube menciptakan sensasi internasional. Setiap orang ingin memilikinya. Demam ini menjalar pada anak-anak maupun dewasa.Hingga tahun 1982 saja, terhitung sudah lebih dari 100 juta buah rubik's cube terjual. Erno Rubik sudah menjadi salah satu red millionaire pertama di dunia. Percobaan produksi pertama dihasilkan pada tahun 1977-an dan dirilis ke toko mainan Budapest. Magic Cube disatukan dengan potongan-potongan plastik yang mencegahnya mudah terpisah, tidak seperti magnet dalam desain Nichols's. Pada bulan September 1979, kesepakatan ditandatangani dengan "Ideal Toys" untuk membawa Magic Cube ke luar negeri yang sempat di pamerkan pada pameran mainan di London, Paris, Nuremberg, dan New York.

PERTANDINGAN DAN REKOR

Pertandingan Dunia pertama diadakan oleh Guinness Book of World Records yang diadakan di Munich pada 13 Maret 1981. Semua rubik di lubrikasi dengan ''petroleum jelly''. Pemenang resmi, dengan catatan waktu 38 detik adalah Jury Froeschl dari Munich. Kejuaraan dunia pertama internasional diadakan di Budapest pada tanggal 5 Juni 1982, dan dimenangkan oleh Minh Thai, pelajar Vietnam dari Los Angeles, dengan catatan waktu 22,95 detik.
Sejak tahun 2003, pemenang kompetisi ditentukan dengan mengambil tiga waktu rata-rata dari lima percobaan. Namun, waktu terbaik dari semua percoban juga dicatat. World Cube Association menyimpan sejarah rekor dunia. Pada tahun 2004, WCA mewajibkan untuk menggunakan perangkat waktu khusus yang disebut Stackmat Timer.

Saat ini, pemegang rekor dunia untu 3x3x3 adalah Erik Akkersdijk dari Belanda dengan waktu 7,08 detik Kemudian terpecahkan oleh Felix Zemdegs dengan catatan waktu 6,65 detik